Bekasi, 6 Maret 2025 – Lembaga Amil Zakat Nasional (Laznas) YDSF kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap korban bencana dengan menyalurkan bantuan bagi penyintas banjir di kawasan Villa Nusa Indah 2, Bekasi. Bantuan yang diberikan berupa 200 paket makanan siap saji untuk berbuka puasa serta berbagai logistik lainnya guna memenuhi kebutuhan mendesak para korban.
Posko bantuan didirikan di Masjid Baiturahman Villa Nusa Indah 2, yang menjadi tempat pengungsian dan pusat distribusi logistik bagi para penyintas banjir. Hingga saat ini, masih banyak masyarakat yang terdampak dan membutuhkan uluran tangan dari berbagai pihak.
Kebutuhan Mendesak Para Penyintas:
- Makanan siap saji
- Pampers dan perlengkapan bayi
- Hygiene kit (sabun, pasta gigi, pembalut, dll.)
- Perlengkapan kebersihan (sapu, pel, cairan desinfektan)
- Selimut
- Obat-obatan
Sebagai bentuk respon cepat, Tim Respon YDSF yang terdiri dari Fahmi Inayatulloh, Samlawi, dan Dzikri turun langsung ke lokasi untuk memastikan bantuan tersalurkan dengan baik.
Rencana Aksi Lanjutan:
- Distribusi makanan siap saji untuk berbuka puasa
- Distribusi paket hygiene kit bagi para penyintas
- Pembersihan area terdampak banjir melalui aksi pasukan bersih-bersih
“Kami berupaya untuk terus hadir dan memberikan bantuan kepada saudara-saudara kita yang terdampak bencana. Terutama di bulan Ramadhan ini, kami ingin memastikan para penyintas mendapatkan makanan yang layak untuk berbuka puasa serta kebutuhan dasar lainnya,” ujar salah satu anggota Tim Respon YDSF.
Laznas YDSF mengajak masyarakat untuk turut serta dalam aksi kemanusiaan ini dengan menyalurkan donasi demi meringankan beban para penyintas. Bantuan dapat disalurkan melalui YDSF dengan harapan kebaikan ini terus berlanjut.
Tentang Yayasan Dana Sosial Al-Falah (YDSF)
YDSF adalah yayasan sosial yang berfokus pada pemberdayaan masyarakat melalui pendidikan, yatim, dakwah, masjid sosial dan kemanusiaan. Yayasan ini berkomitmen untuk mendukung program-program sosial yang memberikan manfaat langsung bagi masyarakat. Dengan visi menjadi organisasi pengelola zakat, infak, dan sedekah (ZIS) terdepan di Jawa Timur yang selalu mengutamakan kepuasan donatur dan mustahik. YDSF Malang terus berupaya memberikan kontribusi positif bagi masyarakat.