Alhamdulillah, setelah sekian lama menanti-nanti sebuah tempat tinggal yang layak akhirnya kini terwujud. Yanto yang sejak 2016 menghuni rumah yang setengah atapnya adalah terpal dan dindingnya adalah anyaman bambu, kini sudah tersenyum bahagia. InsyaAllah perjuangan Yanto dan keluarga tidak lah sia-sia, mulai dari usaha bengkelnya yang tidak disukai tetangga dan cerita yang kami peroleh bahwa Yanto juga sempat harus berpindah tempat tinggal hanya untuk melanjutkan usaha dan menyambung hidup. Satu cerita yang juga kami dapatkan ketika survey bahwa tiap kali relawan datang ke rumah dan hendak mengajak makan ternyata Pak Yanto dan Istri selalu berpuasa.
Jazakillah khairan katsiran untuk para donatur, berkat ridho Allah dan uluran tangan anda sekarang Yanto dan keluarga merasakan teduh dan nyamannya sebuah tempat tinggal. Dan semoga usahanya untuk membuka bengkel sendiri juga dimudahkan serta diberkahi oleh Allah subhanahu wa ta’ala.
Pentingnya Ambulans dalam Menyelamatkan Nyawa
Ambulan memeiliki peranan penting dalam menyelamatkan nyawa seseorang. Yuk simak pentingnya keberadaan ambulan bagi masyarakat!